Kecamatan Kampar Kiri Hilir memiliki kondisi alam antara lain:
55 % terdiri dari dataran rendah
24% terdiri dari dataran yang bagus untuk tanaman keras seperti sawit, Karet dan sejenisnya.
15% terdiri dari rawa yang terdapat disekitar aliran Sungai Kampar.
16 % terdiri dari dataran tinggi disekitar Desa Rantau Kasih
Peta yang terdapat dalam Perda nomor 10 tahun 2000 menunjukkan bahwa batas Kecamatan Kampar Kiri Hilir mempunyai batas-batas sebagai berikut:
Sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Kampar Kiri Tengah dan Kuansing.
Batas Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Perhentian Raja dan Siak Hulu.
Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Pelalawan.
Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Tambang dan Kampar.